Sabtu, 17 Februari 2018

Menggambar Sayuran Labu

Menggambar Sayuran Labu


Menggambar Sayuran Labu
Peralatan : Kertas, Penghapus, Pensil 2B
Obyek : Labu
Kebetulan lagi bongkar-bongkar file lama, dan ternyata masih ada beberapa sketsa saya yang bisa dijadikan tutorial sederhana. Sketsa ini saya buat sekitar tahun 2007. Kali ini kita akan mencoba belajar menggambar sayuran labu, objek yang paling mudah ditemukan di kulkas rumah, atau Anda dapat membelinya di tukang sayur dengan harga murah meriah. Ketika selesai menggambar, labu nya juga tetap bisa dimasak dan dimakan. Saya melakukan sketsa sayuran labu hanya menggunakan satu jenis pensil, yaitu pensil 2B
1. Mulailah menggambar bentuk lonjong tidak beraturan seperti diatas. Perhatikan bagian titik tengah labu sebagai pusat arah arsir.

 
2. Mulailah mengarsir mengikuti bentuk tekstur labu. Mulai dari bagian titik tengah labu, sehingga ke bagian belakang labu. Saat mengarsir masih mengikuti satu arah.

 
3. Kemudian mulailah mengarsir dengan berbagai arah hingga arsir nya dapat membentuk volume labu tersebut dan perhatikan bagian daerah gelap terang pada labu.

 
4. Langkah terakhir melakukan hal yang sama seperti pada langkah ketiga. Hanya saat mengarsir dengan pensil 2B lebih ditekan agar membentuk daerah gelap pada labu. Dan tambahkan bayangan dibawah labu mengikuti datangnya cahaya. Tidak terlalu sulit khan? Mudah-mudahan dapat bermanfaat dan selamat berlatih.



sumber : http://www.belajarmenggambar.com/2016/07/10/menggambar-tangan-dengan-pensil/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contoh Sketsa Gambar Bunga yang Mudah Digambar

Contoh Sketsa Gambar Bunga yang Mudah Digambar Sketsa Bunga Mawar Bunga mawar memang menjadi primadona di kalangan para pelukis pe...